Friday, December 05, 2014

Mengenal jenis jam tangan menurut kegunaanya

Mengenal jenis jam tangan- Jam tangan merupakan aksesoris badan yang sangat di gemari oleh penggunanya baik kalangan anak muda, orang tua, pelajar, mahasiswa, pengusaha dan yang lainya, perkembangan model aksesoris ini sangat cepat dan inovatif serta modelnya yang sangat beragam.

Selain berguna sebagai penunjuk waktu, kegunaan barang ini juga masih banyak misalnya sebagai stopwatch, aksesoris, dll, berbicara tentang jenis jenis barang ini bisa di kategorikan menurut kebutuhan penggunanya.

Berikut saya rangkum jenis jenis jam tangan menurut kegunaanya :

Jam tangan chronograph

jenis jenis jam tangan chronograph

jam tangan jenis ini merupakan perpaduan antara penunjuk waktu dan stopwatch. pada umumnya jam jenis ini mempunyai 3 tombol pada sebelah kanan, tombol paling atas di gunakan untuk mengukur detik yang dapat mencapai kecepatan sampai 1//100 detik, tombol tengah berpungsi untuk menyetel jam dan menit, sedangakan tombol paling bawah berfungsi untuk menghentikan detik yag di nyalakan oleh tombol atas dan mengembalikanya ke posisi semula yaitu di angka 12.

Jam tangan otomatis

jam tangan otomatis

Jam tangan ini juga dikenal dengan nama self-winding watch, yaitu jam tangan mekanik yang tidak memerlukan baterai untuk sumber tenaga penggerak jam tersebut. Saat jam tersebut dikenakan, setiap gerakan si pemakai akan menggerakkan sebuah komponen bernama rotor (bentuknya seperti piringan) yang selalu berputar pada sumbu aksis. Kemudian rotor tersebut akan menghasilkan tenaga yang kemudian disalurkan pada per untuk menyimpan tenaga, sehingga jam tangan tersebut akan selalu bekerja selama masih dikenakan. Apabila jam tangan otomatis dilepas, jam ini masih tetap hidup sampai tenaga yang disimpan pada per tadi habis.

Jam tangan analog

jam tanagan analog

Jam tangan ini biasa disebut dengan jam tangan standart, dimana jam tangan ini memiliki 3 jarum penunjuk, yaitu jarum panjang untuk menunjukkan menit, jarum pendek untuk menunjukkan jam, dan jarum tipis untuk menunjukkan detik. Namun saat ini jam analog sudah dilengkapi dengan fitur lain, seperti adanya tampilan tanggal dan bulan.

Jam tangan digital

jam tangan digital

Jam tangan ini menggunakan sistem numerisasi atau angka, sehingga informasi yang didapatkan akurat. Jam tangan ini juga menggunakan sistem LCD (Liquid Crystal Display)

Jam tangan analog-digital

jam tangan analog-digital

Jam tangan ini merupakan kombinasi antara jam analog dan digital.

Jam tangan quartz

jam tangan quartz

Diambil dari nama penemu atau pembuat jam tangan ini maka mekanisme quartz, yaitu sejenis kristal quartz yang berfungsi sebagai sumber energi jam tersebut. Keunggulan jam tangan quartz adalah dapat menunjuk waktu dengan akurat dan harga yang ditawarkan sangat terjangkau.

Nah itulah artikel tentang Jenis Jenis Jam Tangan, apakah sudah dapat menambah wawasan anda tentang aksesoris yang satu ini.